Polisi Siap Tindak Ormas 'Bandel' Saat Ramadan

JAKARTA - Polda Metro Jaya mewanti-wanti kepada organisasi massa agar tidak berulah saat bulan Ramadan tiba. Jika tetap membandel, polisi tidak akan segan-segan untuk membawa mereka ke meja hijau.

“Apabila imbuan dari polisi tidak diindahkan, tentu akan kami bawa ke proses hukum,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Boy Rafli Amar kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Senin (26/7/2010).

Untuk mengantisipasi hal tersebut, Polda Metro akan mengundang organisasi masyarakat, tokoh masyarakat, dan ulama.

“Pada 3 Agustus, kami akan mengundang mereka terkait dengan Ramadan, sekaligus pemusnahan vcd illegal dan miras yang selama ini sudah kami ungkap,” tegasnya.

Saat Ramadan, lanjut Boy, polisi tetap akan beroperasi sebagaimana mestinya. “Kami akan lebih menigkatkan operasi dengan sasaran prioritas seperti peredaran miras, tempat hiburan, dan petasan,” paparnya.

“Kami imbau kepada ormas atau kepada siap saja, jangan melakukan aksi kekerasan. Kami berharap apabila ada hal yang tidak normatif, laporkan ke polisi sebagai pihak yang berwenang,” tandasnya.(kem)

Sumber : okezone.com

0 comments:

Post a Comment

 
Yohanes 14:6b "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.